top of page
Cari
  • Gambar penulisurbanjakartad8

Urban Jakarta Tunjuk Waskita Pelaksana Konstruksi Apartemen TOD Caman Bekasi


TEMPO.CO, Jakarta – PT Urban Jakarta Propertindo Tbk menunjuk PT Waskita Karya (Persero) Tbk untuk melaksanakan pekerjaan konstruksi apartemen berkonsep Transit Oriented Development (TOD) Urban Suites di Caman, Kota Bekasi. “Pengalaman selama 60 tahun membangun hunian menjadi salah satu pertimbangan memilih Waskita Karya,” kata pemegang saham utama PT Urban Jakarta Propertindo, Robert Soeharsono di Jakarta, Jumat, 25 Desember 2020.


Selain itu, dengan kondisi ekonomi yang masih tertekan akibat pandemi, pembeli membutuhkan kepastian pembangunan terutama jadwal serah terima.

Pembangunan fase I hunian yang memiliki akses langsung dengan stasiun LRT Caman ini diperkirakan menelan biaya Rp 2,5 triliun meliputi hunian dan mal.

Bila seluruh proyek rampung, akan tersedia 1.500 unit apartemen. Artinya terdapat kendaraan sejumlah itu yang tidak lagi lalu lalang di jalanan Ibu Kota. Pembangunannya diperkirakan dilaksanakan pada kuartal III 2021 (ground breaking) untuk pembangunan mal terlebih dahulu.


Robert menjelaskan penjualan belum bisa dilaksanakan saat ini meskipun pemerintah mentargetkan pelaksanaan vaksin COVID-19 pada awal 2021.


“Kita tunggu sampai ekspektasi masyarakat terhadap ekonomi pulih, baru proyek ini diperkenalkan kepada publik kemungkinan pada kuartal I 2021.”


Jika LRT dapat beroperasi pada 2021, apartemen ini berpotensi mengurangi kepadatan kendaraan pribadi di DKI Jakarta sampai 38 persen.

Sebagai pengembang sejumlah proyek TOD di Jakarta dan Bekasi, ia optimistis tren hunian dengan akses langsung ke transportasi publik akan menjadi tren ke depan di Ibu Kota. “Kepraktisan menjadi alasan bagi warga di DKI Jakarta membeli hunian berkonsep TOD,” kata Robert.


Sumber:

https://metro.tempo.co/read/1417640/urban-jakarta-tunjuk-waskita-pelaksana-konstruksi-apartemen-tod-caman-bekasi

0 tampilan0 komentar

Postingan Terakhir

Lihat Semua

Comments


bottom of page